Selasa, 29 Oktober 2013

Testimoni : Ujian online matakuliah Kreativitas

Ujian online, mungkin bukan lagi hal yang luar biasa di luar sana, namun mungkin di USU ujian online menjadi hal yang  cukup jarang. Ujian dengan sistem yang diterapkan pada mata kuliah kreativitas ini menurut saya memberikan keuntungan pada mahasiswa. Saya merasa lebih tenang dalam mengerjakan soal ujian..
 Tidak ada sakit perut atau deg degan seperti saat sedang akan menghadapi ujian seperti biasa. Suasana yang bisa dikondisikan untuk bekerja dengan lebih nyaman membuat performa semakin baik, karena memang performa yang lebih baik akan didapatkan jika bekerja dengan tenang.
selain itu soal analisa dan refleksi diri yang diberikan tidak mempersulit dalam mengerjsksn soal ujian. Saya merasa tetap mengetahui konsep namu tidak dengan cara yang menyulitkan karena soal yang saya hadapi berhubungan langsung dengan diri saya sendiri.
namun setiap hal pasti memiliki kekurangan, seperti misalnya email yang lama dibalas membuat suasana hati menjadi galau. Namun, disinilah sesasi ujian online ini, saat menunggu mendapatkan balasan email dan mengetahui berapa poin yang didapatkan, sejauhmana jawaban yang diberikan relevan dengan yang diharapkan oleh dosen pengampu.
kesimpulannya, saya merasa ujian dengan sistem online yang diterapkan pada mata kuliah kreativitas seru dan saya suka dengan cara tersebut.
terimakasih :))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar