Bagaimana cara seorang yang patah hatinya
mengobati sakitnya?
Minasan... Paham dong ya masalah perkembangan masa
dewasa awal. Ga jauh-jauh dari pencarian pasangan hidup dan kisahnya juga ga bakal jauh dari berbunga-bunga dan patah hati.
Tadi saya nonton drama korea yang menceritakan
seseorang yang patah hatinya saat pacarnya yang sudah 15 tahun pacaran
selingkuh dan pada akhirnya dia putusin pacarnya itu. Lalu, saya berpikir,
kalau ini terjadi di dunia nyata, bagaimana caranya dia akan mengobati patah
hatinya?
Tak jarang kita menemukan kasus patah hati yang
berujung bunuh diri, ada pula yang trauma dan takut memulai suatu hubungan
baru. Mereka yang trauma, apa mereka bisa dikatakan tidak terobati patah
hatinya?
Diluar sana lebih banyak orang yang (sepertinya) berhasil
mengobati patah hatinya. Menemukan orang baru lalu memulai suatu hubungan baru.
Lalu saya berpikir, apakah memulai hubungan baru
merupakan indikator yang valid untuk menentukan hati tersebut sudah benar-benar
terobati? atau jangan-jangan memulai hubungan baru malah sebagai alat untuk
mengobati patah hati?.
Ah.. rasanya seperti paradoks.
Ada orang yang bisa memberikan saya penjelasan
tentang mengobati patah hati?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar